Xiaomi 14T Pro (12/512)
4.5 / 5
Rp 8.999.000
Garansi Resmi
Gratis Ongkir
Deskripsi Produk
Ukuran LayarFHD+ 2712 x 1220 piksel, 6,67 inci
Kamera Belakang50MP + 50MP + 12MP
Kamera Depan32MP
OSAndroid 14, HyperOS
ProcessorMediatek Dimensity 9300+, Octa-core
Baterai5.000 mAh
Cicilan mulai dari
Rp 1.788.000
Syarat dan Ketentuan
Varian Produk
placeholder
Xiaomi 14T Pro (12/256)
Rp 8.499.000
Cicilan mulai dari
Rp 1.689.000/bln
Review Xiaomi 14T Pro (12/512)

Review Xiaomi 14T Pro

Kredit HP Xiaomi 14T Pro

Kehadiran Xiaomi 14T Pro pada September 2024 membuat harapan para pemilik dompet tipis memiliki ponsel premium bisa terwujud. Pasalnya, perangkat ini hadir membawa spesifikasi kelas flagship namun dibanderol dengan harga lebih terjangkau.

Cukup dengan uang kurang dari Rp10 juta, pengguna sudah bisa membawa pulang smartphone dengan RAM 12GB dengan ruang penyimpanan hingga 512GB. Chipset yang dibawakan juga sudah menggunakan Mediatek Dimensity 9300+ yang dibangun dengan fabrikasi 4nm.

Sektor kameranya pun sudah menggandeng Leica, perusahaan optik kenamaan asal Jerman. Sejumlah penggemar ponsel bahkan menyebut seri ini sebagai salah satu flagship killer di 2024. Berikut ulasan Xiaomi 14T agar kamu punya gambaran lebih jelas soal perangkat ini.

Warna Xiaomi 14T Pro

Kredit HP Xiaomi 14T Pro

Xiaomi 14T Pro Titan Gray

Xiaomi 14T Pro Titan Black

Spesifikasi Xiaomi 14T Pro

Tabel Spesifikasi Xiaomi 14T Pro
Tipe Smartphone
Bentuk Bar
OS Android
Versi OS Android 14, HyperOS
SIM Nano SIM/Dual SIM/Dual Standby
CPU Mediatek Dimensity 9300+, Octa-core 
Kecepatan CPU 1 x 3.4 GHz Cortex-X4, 3 x 2.85 GHz Cortex-X4, 4 x 2.0 GHz Cortex-A720
Storage 256GB/512GB
RAM 12GB
Baterai 5.000 mAh
Ukuran Layar 6,67 inci
Resolusi Layar FHD+ 2712 x 1220 piksel
Tipe 2G/3G/4G/5G
2G GSM B2/3/5/8
3G WCDMA B1/2/4/5/6/8/19
4G LTE TDD B38/39/40/41/42/48
4G LTE FDD B1/2/3/4/5/7/8/12/13/17/18/19/20/25/26/28/32/66
5G NSA n1/3/5/7/8/20/28/38/40/41/66/77/78
5G SA n1/2/3/5/7/8/12/20/25/26/28/38/40/41/48/66/75/77/78
Kamera Belakang 50MP + 50MP + 12MP
Kamera Depan 32MP
Fitur dan Layanan Wi-Fi, GPS, Bluetooth, Flash, Fingerprint, NFC
Dimensi dan Ukuran 160,4 x 75,1 x 8,39 mm
Berat 209 g

Desain Xiaomi 14T Pro

Kredit HP Xiaomi 14T Pro

Xiaomi 14T Pro dan varian reguler memiliki desain yang terlihat begitu mirip dari belakang. Sebuah modul persegi tampak menjadi rumah bagi tiga kamera dan lampu flash LED yang masing-masing ditempatkan dalam sebuah cincin.

Baru jika diperhatikan lebih dekat, pengguna akan bisa melihat jika cover bodi belakang versi pro melengkung tidak datar. Material bodi yang digunakan untuk bagian ini juga sudah menggunakan kaca, sedangkan bingkainya dari bahan aluminum.

Jadi secara build quality, gawai jelas terasa solid dan kokoh. Digenggam satu tangan pun tetap terasa nyaman karena dimensi bodi keseluruhannya hanya mencapai 160,4 x 75,1 x 8,39 mm.

Tentu saja dengan harga Rp8 jutaan yang dibawa, gawai sudah dilengkapi dengan sertifikasi tahan debu dan air IP68. Keberadaannya membuat gawai masih bisa berfungsi saat terkena hujan atau tercebur ke dalam kolam renang berkedalaman 2 meter selama 30 menit.

Soal tombol, di sisi kanan masih ditempati tombol power dan volume. Sisi bawah terdapat USB Type-C, speaker, mikrofon, dan SIM Tray yang dapat diisi dua kartu SIM tanpa kehadiran slot microSD. 

Kemudian di sisi atas masih terdapat infrared blaster serta dua buah mikrofon. Sementara itu, sisi kiri tidak dihuni port maupun tombol apapun.

Layar Xiaomi 14T Pro

Kredit HP Xiaomi 14T Pro

Saat memboyong ponsel ini, pengguna tidak perlu merasa khawatir soal kenyamanan layar saat dilihat. Pasalnya, layar sudah dilengkapi Sertifikasi Bebas Kedip TÜV, Sertifikasi Penyesuaian Ritme Sirkadian TÜV, dan sertifikasi cahaya biru rendah TÜV.

Tidak hanya nyaman dilihat, gambar yang ditampilkan layar juga tampak jernih dan kaya warna. Hal ini dikarenakan layarnya sudah menggunapan panel AMOLED dan memiliki resolusi 1,5K. Ukuran layarnya pun mencapai 6,67 inci yang sudah cukup lega saat dilihat.

Refresh rate yang dibekalkan pada seri ini juga sudah 144 Hz sehingga gawai bisa lebih nyaman untuk scrolling atau bermain gim. Kecerahan puncak layarnya bisa sampai 4.000 nits. Layar juga lebih aman berkat penggunaan Corning Gorilla Glass 5. 

Performa Xiaomi 14T Pro

Kredit HP Xiaomi 14T Pro

Performa yang ditawarkan oleh seri ini tidak kalah dari ponsel flagship. Kehadiran chipset Mediatek Dimensity 9300+ sudah mampu digunakan untuk berbagai aktivitas, dari ringan hingga berat.

Apalagi, RAM yang dibawakan di seri ini sudah 12GB. Selain itu, ruang penyimpanan internal yang dibekalkan diberi pilihan 256GB dan 512GB. Jadi meski tidak ada ruang untuk penyimpanan eksternal, gawai masih bisa menyimpan banyak file.

Kombinasi tersebut membuat pengguna bisa bebas membuka sosial media maupun melakukan kegiatan multitasking. Ingin mengedit atau bermain gim mobile dengan perangkat ini pun bisa dilakukan dengan menyenangkan, termasuk gim sekelas Genshin Impact sekalipun.

Apalagi Xiaomi sudah dilengkapi dengan teknologi pengaturan suhu yang cukup baik sehingga gawai tidak mudah panas saat digunakan secara intensif. Kemampuannya dalam menangkap jaringan 5G menjadikan gawai bisa memiliki jaringan internet lebih ngebut.

Penggunaan jangka panjang juga bukan masalah karena Xiaomi berjanji akan memberikan update OS sampai 4 kali dan sistem keamanannya selama 5 tahun. Saat diluncurkan, gawai juga sudah dibekali dengan sistem operasi Hyper OS berbasis Android 14.

Tidak ketinggalan berbagai fitur dengan kecerdasan buatan alias AI juga bisa ditemukan di perangkat ini. Beberapa di antaranya seperti Circle to Search, Interpreter AI, Catatan AI, hingga Perekam AI.  Selain fingerprint in display, pengguna juga masih bisa menemukan fitur NFC dan IR Blaster.

Kamera Xiaomi 14T Pro

Kredit HP Xiaomi 14T Pro

Sama seperti seri reguler, Xiaomi 14T Pro juga menggandeng Leica di sektor kamera. Tidak hanya membuat kemampuan fotografinya jadi wah, kerja sama tersebut menjadikan perangkat dilengkapi sejumlah fitur eksklusif.

Kamera yang dibawa pada seri ini menggunakan lensa optik Leica Summilux yang membuat hasil jepretan jadi lebih baik. Bukaan yang besar membuat kamera bisa menangkap detail yang lebih baik di daerah gelap. Resolusi, warna, dan kontras yang dihasilkan pun sudah memuaskan dilihat.

Konfigurasi kamera belakang yang dibawa masih sama seperti versi reguler. Ada tiga lensa dengan resolusi kamera utama 50MP, ultrawide 12MP, serta Telefoot 50MP. Kamera utamanya pun sudah memiliki fitur optical image stabilization (OIS) dan PDAF yang membuat hasil jepretan lebih stabil.

Untuk kamera ultrawide yang dibekalkan memiliki bidang pandang hingga 120 derajat. Sedangkan kamera telefotonya bisa bisa melakukan optical zoom hingga 2,6 kali dan dilengkapi fitur PDAF.

Bagi yang suka membuat konten, seri ini bisa  menghasilkan video dengan resolusi hingga 8K 30fps. Videonya juga anti goyang berkat kehadiran fitur gyro-EIS.

Beralih ke sisi depan, terdapat kamera 32MP yang siap diandalkan untuk swafoto dan vlogging. Pengguna bisa mendapatkan video dengan resolusi 4K 30fps saat merekam dengan kamera depan.

Baterai Xiaomi 14T Pro

Kredit HP Xiaomi 14T Pro

Kapasitas baterai yang dibekalkan di versi Pro masih sama dengan varian reguler, yakni 5.000 mAh. Meski begitu, soal daya tahan baterainya seri ini sedikit lebih irit dibanding dengan versi reguler.

Tidak hanya lebih irit, pengisian daya pada perangkat ini juga lebih cepat karena sudah didukung fitur fast charging 120W. Keberadaannya diklaim bisa mengisi baterai yang kosong sampai penuh hanya dalam 19 menit. Selain itu, gawai juga sudah mendukung pengisian daya nirkabel hingga 50W.

Harga Xiaomi 14T Pro

Adanya tambahan nama Pro pada seri ini membuat harganya jadi lebih tinggi dibanding varian reguler. Varian termahal ditawarkan dengan harga Rp8,999 juta untuk gawai dengan RAM 12GB dan penyimpanan 512GB. Ada juga varian lebih murah yang dibanderol Rp8,499 juta dengan memori internal 256GB.

Harga Ramah Kantong, Performa Hingga Kamera Setara Flagship

Julukan flagship killer yang diberikan sejumlah penggemar smartphone kepada Xiaomi 14T Pro tampaknya cukup masuk akal. Pasalnya, dengan harga hanya Rp8 jutaan saja pengguna sudah bisa mendapatkan gawai dengan layar bening, performa kencang, hingga dukungan pengisi daya nirkabel yang ngebut, setara dengan ponsel belasan juta.

Xiaomi juga secara khusus menggandeng Leica agar bisa menghasilkan kemampuan fotografi dan videografi yang menawan. Gawai bahkan sudah mendapatkan dukungan update software hingga 4 kali.

Spesifikasi yang diusung membuat Xiaomi 14T Pro cocok dipilih pengguna yang mencari ponsel all rounder mumpuni di kelas harga kurang dari Rp10 juta. Bisa juga jadi pilihan kreator yang suka langsung melakukan editing di gawai setelah membuat konten.

BACA SELENGKAPNYASEMBUNYIKAN DETAIL
Produk TerkaitLIHAT SEMUA