Berbagai vendor terus mengeluarkan seri baru secara berkala untuk memuaskan para pecinta gadget. Salah satunya Vivo dengan mengeluarkan Vivo Y93. Dipasarkan dengan harga Rp 2 jutaan, performa yang ditawarkan cukup mumpuni di kelasnya.
Berbeda dengan seri yang dioasarkan di China, Vivo Y93 yang beredar di Indonesia menggunakan jeroan dari MediaTek. Tetapi selain jeroan, spesifikasi yang dihadirkan serupa. RAM tetap 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB.
Tabel Spesifikasi Vivo Y93 | ||
---|---|---|
Tipe | Smartphone | |
Bentuk | Bar | |
OS | Android | |
Versi OS | Funtouch OS 4.5 (Android 8.1 Oreo) | |
SIM | Dual SIM/Dual Standby | |
CPU | MediaTek Helio P22 MT6762ROcta core | |
Kecepatan CPU | 2x 1.95GHz Cortex-A53 & 6x 1.45GHz Cortex A53 | |
Storage | 32 GB/64 GB | |
RAM | 3 GB/4 GB | |
External Storage | microSD up to 256 GB | |
Baterai | 4030 mAh | |
Ukuran Layar | 6,22 inci | |
Resolusi Layar | HD+ 1520 × 720 pixels | |
Tipe | 2G/3G/4G (LTE) | |
2G | GSM B2/3/5/8 | |
3G | UMTS B1/5/8 | |
4G (LTE) | FDD-LTE/TDD-LTE | |
Kamera Belakang | 13 MP + 2 MP | |
Kamera Depan | 8 MP | |
Fitur dan Layanan | Wi-Fi, Hotspot/Tethering, GPS, Bluetooth, Flash, Fingerprint Scanner, Face Unlock, Dual Cameras, 3.5mm Headphone Jack | |
Dimensi dan Ukuran | 155.11 × 75.09 × 8.28 mm | |
Berat | 163.5 g |
Sebagai seri Y, desain yang dihadirkan memang menawan. Dengan masih mengandalkan bahan polikarbonat, Vivo mengolahnya sehingga menghasilkan sajian yang menarik mata. Pada cover belakang hingga bezel, Vivo mengadopsi konsep 3D. Saat digenggam, gawai ini pun memberikan kenyamanan yang baik.
Sebagai finishing, vendor asal China ini memberikan gradasi warna cantik. Ada dua pilihan yang bisa dibawa pulang, yakni starry black dan blue ocean. Sesuai dengan namanya, ponsel ini memang memberikan tampilan menyerupai malam berbintang dan laut biru. Ketika dilihat dengan sudut yang berbeda, warna yang muncul juga bervariasi.
Seperti kebanyakan ponsel kekinian lain, bagian belakang gawai ini juga menjadi rumah untuk kamera dan lampu flash LED. Tidak hanya satu, tetapi Vivo menyematkan dua buah kamera sekaligus yang siap digunakan mengabadikan gambar.
Sayangnya, bagian kamera tersebut cukup menonjol sehingga rawan tergores. Tetapi Vivo sudah memberikan soft casing yang bisa membantu memberi perlindungan pada kamera. Ada pula fitur keamanan fingerprint yang diletakkan di sisi tengah bagian atas.
Berpindah ke bagian depan, desain notch atau poni kekinian juga disematkan pada Vivo Y93. Poni ini menjadi rumah bagi kamera depan. Pada sisi atas gawai dibiarkan polos tanpa ada aksesoris apapun. Sedangkan di sisi bawah menjadi tempat untuk port microUSB 2.0, speaker dan jack audio 3.5 mm.
Pada bagian sisi kanan, ada tombol volume yang berdampingan dengan tombol power. Di seberangnya, ada tiga buah slot yang ditanamkan. Dua slot untuk kartu SIM dan satu slot untuk microSD. Dengan begitu, pengguna bisa menggunakan dua SIM sekaligus di waktu bersamaan.
Layar yang diusung oleh Vivo di seri ini terbilang lapang sehingga nyaman digunakan untuk berbagai aktivitas. Bezel yang tipis dengan rasio 19:9 membuat layar 6.22 inch yang dipasang jadi semakin luas. Apalagi komposisinya kurang lebih 88 % dari keseluruhan bagian depan gawai.
Desain notch alias poni berbentuk waterdrop juga menambah luas layar dari Vivo Y93. Menariknya, tampilan layar ini bisa diatur sesuai dengan aplikasi yang dibuka. Layar bisa dimanfaatkan secara penuh atau hanya sampai batas poni saja.
Mengusung desain layar UltraScreen, vendor asal China ini membenamkan IPS LCD capacitive touchscreen dengan kedalaman 16 juta warna.
Urusan tampilan gambar, resolusinya HD + dan mampu menghasilkan tampilan apik untuk menikmati berbagai konten. Layar luas dan resolusi yang dibawa mampu menghasilkan kepadatan hingga 271 ppi density.
Untuk kenyamanan mata, Vivo juga cukup memanjakan pengguna. Ada fitur eye protection yang siap untuk diaktifkan. Keberadaan fitur ini akan menjadikan layar jadi lebih ramah untuk mata ketika digunakan dalam jangka waktu lama.
Untuk urusan dapur pacu, seri yang dipasarkan di Indonesia memang berbeda dengan yang ada di China. Chipset Snapdragon 439 diganti dengan MediaTek Helio P22. Chipset dengan fabrikasi 12 nm ini didukung dengan prosesor octa-core 2.0 GhzCortex-A53.
Urusan grafis, ada GPU PowerVR GE8320 yang siap diandalkan. Komposisi tersebut dipadukan dengan RAM 3 GB dan penyimpanan internal 32 GB. Kombinasi ini tentu sudah cukup mumpuni untuk memenuhi kebutuhan harian di masa kini.
Kinerjanya sebenarnya tidak terlalu berbeda jauh dengan pendahulunya Y91 dan Y95. Hal ini bisa terlihat dari skor Benchmark yang juga tidak banyak terpaut dari para pendahulunya. Untuk aktivitas seperti menonton video, akses berbagai media sosial bisa berjalan lancar tanpa hambatan.
Untuk urusan bermain game, sepertinya dapur pacu yang ditanamkan pada gawai ini masih belum bisa banyak diharapkan. Pengujian dengan bermain Asphalt 9 tidak bisa berjalan mulus. Tetapi untuk game dengan kebutuhan grafis lebih rendah masih bisa berjalan dengan baik.
Meski begitu, rupanya vendor asal China itu membenamkan kecerdasan buatan alias artificial intelligence (AI) Game Mode. Dengan adanya fitur ini, pengguna bisa bebas membuat pengaturan terkait notifikasi ketika sedang bermain game.
Game Assistant juga membuat pengguna bisa melakukan pengaturan terhadap fitur tanpa harus keluar permainan. Permainan juga lebih nyaman dengan adanya Auto Gaming. Fitur ini membuat game masih aktif meski layar sedang terkunci.
Vivo masih membenamkan sistem Android 8.1 Oreo. Namun untuk urusan antarmuka, gawai ini sudah menggunakan user interface terbaru milik Vivo FunTouch OS 4.5. Jika dibandingkan dengan produk lain yang juga berbasis Android, Y93 memiliki beberapa perbedaan.
Salah satunya adalah input default yang menggunakan Kika keyboard. Bagi para pengguna android yang terbiasa dengan Google keyboard harus sedikit menyesuaikan. Tetapi jika masih merasa kurang puas, bisa mengunduhnya di Play store.
Berbagai fitur pendukung lain juga disematkan sebagai bawaan gawai ini. Diantaranya adalah Smart Launcher dan Jovi Smart Scene, asisten virtual andalan Vivo. Pada Smart Launcher dihuni berbagai shortcut seperti Clean U, Speed Up, Recorder dan lain-lain.
Soal keamanan data, beberapa pengaman standar seperti password dan pola juga ada dalam Y93. Jika masih merasa kurang aman, ada fitur keamanan tambahan Face Unlock dan Fingerprint yang siap digunakan. Keduanya pun cukup responsif.
Soal urusan kamera, Vivo sepertinya tidak terlalu banyak memberikan keistimewaan pada seri ini. Kamera belakang dan kamera depan yang ditanamkan tidak jauh berbeda dengan sang kakak Y91. Ada dua kamera pada bagian belakang yang ditemani sebuah LED flash.
Kamera utama memiliki sensor 13 MP dengan bukaan f/2.2. Kamera utama ini dilengkapi dengan kamera pendukung 2 MP untuk menghasilkan foto dengan efek blur alias bokeh. Menariknya pengguna bisa memilih sendiri seberapa kuat efek blur yang dihasilkan.
Untuk bisa memilihnya, pengguna bisa mengaktifkan fitur mode potrait. Dengan fitur tersebut pengguna bisa mengatur seberapa besar bukaan lensa yang digunakan. Dari yang paling kecil f/8.0 hingga paling besar f/0.95.
Hasil jepretannya pun terlihat seperti profesional. Trik untuk mendapatkan efek bokeh yang optimal yakni dengan mengatur jarak bidik tidak kurang dari 2 meter. Ada pula fitur AI yang siap mendeteksi obyek bidikan. Hasil jepretannya pun cukup memuaskan.
Sedangkan di kamera depan ada sensor 8 MP dengan bukaan f/2.0. Berbagai fitur juga disematkan pada kamera selfie ini. AI face beauty pun dihadirkan untuk membuat hasil foto jadi lebih baik dengan deteksi tekstur dan warna kulit, jenis kelamin, pencahayaan sekitar hingga usia.
Urusan daya tahan, Y93 dibekali dengan baterai berkapasitas 4030 mAh. Kapasitas sebesar itu bisa digunakan untuk aktivitas sehari-hari selama satu hari penuh. Sayangnya kapasitas baterai yang besar belum ditunjang dengan fitur fast charging Pengguna pun harus sabar menanti selama 2 jam jika ingin mengisi baterai dari kritis sampai penuh.
Di kelas harga mendekati 2 jutaan, Vivo Y93 menjadi adalah ponsel handal dengan performa mesin dan kamera yang mumpuni. Harga Vivo Y93 yang cukup terjangkau menjadi daya tarik tersendiri untuk bagi kalangan pecinta ponsel murah.
Vivo Y93 memiliki spesifikasi dan harga yang terbilang cukup sepadan. Performanya sudah cukup mumpuni untuk menunjang berbagai aktivitas keseharian. Dari segi fotografi pun cukup mumpuni dan layak dibagikan ke media sosial.
Menilik spesifikasi yang ditawarkan, gawai ini layak untuk dijadikan pilihan bagi para pecinta fotografi dengan efek bokeh. Baterai yang besar juga bisa menjadi pertimbangan bagi orang-orang yang aktif di luar ruangan dan harus selalu terhubung dengan internet.